Kwetiau siram kuah ebi |
Kwetiau merupakan makanan khas tionghoa yang hampir sejenis dengan mie, akan tetapi, kwetiau memiliki bentuk yang agak lebar dan permukaan yang basah. biasanya, kwetiau diolah atau dibuat menjadi kwetiau goreng atau kwetiau rebus.
Kali ini resep masakan yang akan saya berikan merupakan kwetiau kuah siram ebi, silahkan kalian catat setiap resepnya dan praktekan didapur tercinta.
resep cara membuat kwetiau kuah siram ebi
Bahan-bahan Kwetiau siram kuah ebi
- Bahan-bahan:
- ½ ekor (500 g) ayam, cuci, tiriskan, potong 2 bagian
- 1 potong (300 g) tulang punggung ayam
- 1½ L air untuk merebus ayam
- ½ butir bijipala, memarkan
- 5 butir cengkih
- 1½ sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 bungkus(8 g) bumbu penyedap masakan rasa ayam
- 300 g udang yang masih berkepala dan berkulit, cuci bersih lewat ‘patahan’ lehernya
- 1½ sdm tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air
- Bumbu, haluskan:
- 12 siung bawang putih, iris tipis, goreng kering (= 6 sdm)
- 5 sdm bawang merah goreng, siap pakai
- Isian:
- Kuetiau kering, rebus empuk, tiriskan, siram air dingin, beri 2 sdm minyak
- Taoge segar, buang akarnya, seduh air mendidih, tiriskan
- Telur rebus, kupas, iris membujur 4 bagian
- Ebi, haluskan, sangrai kering
- Daun kemangi
- Daun bawang, iris halus
Cara Masak Kwetiau siram yang enak
- Taruh ayam, tulang punggung ayam dalam panci. Tuangi air, masukkan pala, cengkih, garam, merica, dan bumbu penyedap rasa. Jerangkan di atas api sedang, didihkan. Rebus hingga ayam empuk. Angkat, saring kaldu ayam ke dalam panci bersih.
- Lepaskan daging ayam dari tulangnya, suwir-suwir kasar, sisihkan ayam suwir untuk isian.
- Di panci lain, rebus udang dan 350 ml air di atas api sedang hingga udang berubah warna. Angkat, saring kaldu udang ke dalam panci berisi kaldu ayam. Kupas udang, sisihkan untuk isian.
- Rebus kaldu ayam, kaldu udang,dan bumbu halus di atas api sedang. Tuangi larutan maizena, didihkan sekali lagi. Angkat.
- Dalam mangkuk saji, taruh kuetiau rebus, ayam suwir, udang rebus, taoge seduh, telur rebus. Siram kuah mendidih. Taburi ebi sangrai, bawang merah goreng, daun kemangi, dan daun bawang.
jika kalian mempunyai resep masakan andalan atau tips dan trik dalam mengolah makanan, kalian boleh mengirimkannya ke admin blog maniak makan agar resep masakan kalian menjadi resep favorit keluarga indonesia lainnya.
salam admin and happy cooking
0 Response to "resep cara membuat kwetiau kuah siram ebi"
Post a Comment